Atika Nurkoestanti Profile picture
I'm a Play At Home Mom. At some point, I'm questioning one thing: So what's the point of it all?!
Sep 17, 2018 4 tweets 1 min read
Anu. Attitude Steve Job ke orang yg dia gak suka itu jelek banget menurut orang2 yg pernah kerja sama dia.

Dan orangnya tuh ngeselin banget, semaunya sendiri. Siapa lagi ya orang yg attitudenya menyebalkan tapi lalu populer dan karyanya diagungkan?

Oh Nikola Tesla.
Henry Ford.

Oh iya pengarang buku anak, Enyd Blyton.
Sep 15, 2018 18 tweets 4 min read
Sehubungan dengan kisah kasus kehebohan yg terjadi kemarin (YANG MANA TIK?!), daku jadi ingat konsep #MasPsikolog memperlakukan orang ketika lagi "berulah".

Jadi ada 2 dasar penggerak perilaku seseorang.

1. EMOSI
2. STRATEGI.

Gimana taunya?
Dirasa. ^^

Bukan dipikirin. Dirasa. Kita bahas perilaku yg terjadi karena digerakkan EMOSI dulu ya.

1. Biasanya perilaku itu adlh LETUPAN ENERGI yang menyertai pengalaman emosional. Baik yang menyenangkan maupun yang menyebalkan.

2. Perilaku yg digerakkan emosi ini, terjadi DI LUAR KENDALI PIKIR.
Refleks. Alami.
Sep 13, 2018 21 tweets 4 min read
Kata #MasPsikolog, ketika kita menghadapi situasi sulit, pilihan kita ada 3.

1. Kuasai
2. Adaptasi
3. Selamatkan diri

Ini daku mau bahas apa kata si Mas soal ADAPTASI.

Karena dlm hidup ya kadang kita gak punya wewenang utk menguasai.
Dan gak punya celah utk selamatkan diri. Jadi kata si #MasPsikolog, ketika kita gak bisa menguasai keadaan tapi juga gak bisa pergi menyelamatkan diri, berarti satu-satunya pilihan ya BERADAPTASI.

Naaah tantangan paling berat ketika pengen beradaptasi adalah:
BUTUH KESANGGUPAN KITA BUAT MERASAKAN SISI GAK ENAKNYA.
Aug 24, 2018 26 tweets 6 min read
Ku mau cerita tentang obrolan daku dengan #KendraRana beberapa hari lalu.

Obrolan yg bikin kepikiran, gimana cara bercerita yg enak ke anak, bahwa orangtuanya akan meninggal suatu hari nanti ya?

Latar belakang ceritanya begini.
Suatu sore beberapa hari kemarin..

👉👉👉 Suatu sore beberapa hari kemarin, Rana bangun tidur sambil menangis terisak di kasur.

Daku datangi, daku peluk dlm diam.
Memberi ruang dia menyelesaikan sedihnya.
Eh Rana langsung memeluk balik, dan tangisnya makin santer. 😐

Setelah Rana selesai menangis, daku tanya lembut.
👉
Aug 18, 2018 4 tweets 2 min read
Lagi nonton streaming opening #AseanGames2018 di youtube.


Terus liat ada Christian Hadinata.
😭

Aduh aku mewek liat atlet-atlet tuaa.. Wih ADA TUTUR TINULAR DI #AseanGames2018
Aug 12, 2018 32 tweets 9 min read
Mau cerita.
Obrolan dengan #MasPsikolog lainnya.

Tentang FASILITAS PELINDUNG (FasPel) dan FASILITAS BELAJAR (FasBel) untuk anak.

Bedanya apa?
Gimana caranya?
Apa efeknya?
Dll dsb dkk. Fasilitas Pelindung (FasPel) itu kodrat orangtua.
Ortu gak perlu susah-susah belajar jd fasilitas pelindung karena emang secara naluriah pasti pengennya melindungi anaknya.

Nah tapi pertanyaannya, sampai kapan orangtua bisa melindungi anaknya?

Anak suatu hari akan besar dan..
Jul 30, 2018 16 tweets 3 min read
Katanya, kita harus menghindari orang-orang yang toxic.

Tapi bagaimana kalau ternyata yang toxic buat dirimu itu orangtuamu sendiri?
Bagaimana kalau ternyata orangtuamu yang rajin menanamkan pikiran-pikiran negatif ke dirimu?
Jul 14, 2018 24 tweets 6 min read
Mumpung lg menyepi di Starbuck seorang diri (menyerahkan si bayi+ Mbaknya ke Bapaknya), daku pengen melanjutkan dokumentasi sesi ngobrol dgn si #MasPsikolog soal proses menjadi dewasa mental.

Proses menjadi dewasa mental, menurut versi si Mas tentunya.

Di thread terdahulu soal "DEWASA ITU YANG BAGAIMANA SIH?", si #MasPsikolog menjelaskan,

Syarat jadi dewasa adlh:
• sanggup berpikir (utk mengelola+ mengurus diri sendiri)
• sanggup belajar (utk beradaptasi di segala situasi)
• sanggup peduli (utk bermasyarakat dan bersosial)
Jul 10, 2018 17 tweets 3 min read
Abis baca obrolan ini.

Tanya:
"Pacarku punya banyak mantan. Aku takut dia selingkuh.."

Jawab:
"Takut itu kan selalu muncul bersamaan dengan harapan.
Jadi kalau ada takut, maka di situ ada harapan.
Ada ekspektasi.

Takut jg sebenarnya diperlukan.
Dan itu manusiawi."

👇 "Takut itu wajar.
Kalau dia bisa putusin ceweknya yang dulu, berarti kan dia bisa bikin kamu patah hati juga.
Kondisi itu kan wajar kalau bikin kamu takut.

Masalahnya, kamu punya harapan bahwa dia setia sama kamu.
Kamu punya harapan menjadikan dia pacar terakhirmu.
Lalu.."

👇
Jul 3, 2018 23 tweets 5 min read
Mumpung Zora tidur, pengen cerita proyek baru daku dan #KendraRana (yang baru saja 6 tahun).

Kami punya proyek bikin DAFTAR TERIMA KASIH harian.

Rencana awalnya, pengen bikin DAFTAR TERIMA KASIH ini tiap malam sebelum tidur dan ketika bangun tidur.

Tapiii.. Tapi krn daku kok ya tiap malem tewas duluan (halah), jadi akhirnya bikin DAFTAR TERIMA KASIH waktu bangun tidur.

Kami berdua patungan poin terima kasih.
Saling membantu mengingatkan apa saja yg bisa di-terima kasih-in.

Suka terharu denger poinnya Rana.
Jun 12, 2018 37 tweets 11 min read
Selama hidupnya manusia, katanya, kita akan dihadapkan pada 3 jenis pilihan.

1. Pilihan ENAK vs TIDAK ENAK
2. Pilihan ENAK vs ENAK
3. Pilihan TIDAK ENAK vs TIDAK ENAK

Kata #MasPsikolog, kemampuan memilih utk 3 jenis pilihan ini menentukan seseorang sanggup jd dewasa atau gak. Naga-naga bakal jd tret panjang 😂
May 29, 2018 10 tweets 2 min read
"Kalau hati dan kepalamu sering bicara, maka dia butuh pendengar.

Siapa yg harus mendengarkan?
Diri sendiri.

Sayangilah dirimu dengan mendengarkan hatimu.
Disimak saja.
Agar hati tersalurkan.
Dan kendali di kepala tidak berebutan berkuasa.

Menyimaklah.
Dan bernafaslah." Oh jadi karena itu ya, IQRA adalah kata pertama yg turun.

Iqra.
Membaca.
Menyimak.
Mengamati.
Dan merasakan.

Tanpa merasa, manusia gak akan terhubung secara batin. (?)
May 23, 2018 30 tweets 8 min read
Pagi ini membaca berita ini.

m.detik.com/news/berita/d-…

Seorang Ibu di grup parenting berkata begini:
"Sekolah tidak lagi menyenangkan, tetapi membuat stress bahkan depresi.
Sekolah bukan lagi tempat belajar memperbaiki diri, tapi tempat mengejar kesempurnaan."

:( Lalu daku jadi ingat obrolanku dengan #MasPsikolog dan 2 orang teman.

Satu teman, sebut saja namanya ABC, meng-homeschooling-kan anaknya.
Satu teman lainnya, sebut saja namanya XYZ, menyekolahkan anaknya di sekolah dekat rumahnya.

Kami berbincang tentang peran & fungsi sekolah.
May 10, 2018 18 tweets 5 min read
Setelah menikah, punya anak, kumpul sama sesama ibu-ibu lain, dan saling menyimak curhatan mereka, aku baru paham kenapa kok orang Jawa kuno menyarankan pilih pasangan itu liat-liat dulu bibit, bebet dan bobotnya.. Lha ya gimana.

Pola asuh keluarga ke anak itu ya menentukan nanti karakter anak ketika akhirnya punya pasangan itu kyk gimana.

Pola romantisme bapak ibunya pasangan kita (alias mertua kita) nanti ya berpengaruh ke kadar romantisme pasangan kita ke kita.

Walo gak selalu sih ya.
Mar 27, 2018 20 tweets 4 min read
Ah ku mau cerita juga soal ini.
Obrolan dengan seorang Mas-Mas psikolog.

Tentang apa itu maksud dari dewasa.

Ahseeeg.. Mbahas dewasa kok piye.. Begini kira-kira obrolan kami waktu itu.
Obrolan daku dan Mas-Mas Psikolog.

Daku: "Mas. Sebenarnya orangtua itu harus mengasuh anak sampai kapan tho?"

Si Mas: "Sampai si anak dewasa, Dek.."

Daku: "Lha dewasa itu ukurannya apa tho, Mas? Kalau udah punya KTP? Udah kerja? Apa?"